IPS

Pertanyaan

apa makna dari status siaga dan waspada dalam tingkat isyarat gunung berapi diindonesia

2 Jawaban

  • AWAS

    Makna dari Status AWAS Gunung Berapi adalah :

    Menandakan gunung berapi yang segera atau sedang meletus atau ada keadaan kritis yang menimbulkan bencanaLetusan pembukaan dimulai dengan abu dan asapLetusan berpeluang terjadi dalam waktu 24 jam

    Sedangkan tindakannya adalah

    Wilayah yang terancam bahaya direkomendasikan untuk dikosongkanKoordinasi dilakukan secara harianPiket penuh

    SIAGA

    Makna dari Status SIAGA Gunung Berapi adalah :

    Menandakan gunung berapi yang sedang bergerak ke arah letusan atau menimbulkan bencanaPeningkatan intensif kegiatan seismikSemua data menunjukkan bahwa aktivitas dapat segera berlanjut ke letusan atau menuju pada keadaan yang dapat menimbulkan bencanaJika tren peningkatan berlanjut, letusan dapat terjadi dalam waktu 2 minggu

    Tindakan yang perlu dilakukan adalah

    Sosialisasi di wilayah terancamPenyiapan sarana daruratKoordinasi harianPiket penuh

    WASPADA

    Makna dari Status WASPADA Gunung Berapi adalah :

    Ada aktivitas apa pun bentuknyaTerdapat kenaikan aktivitas di atas level normalPeningkatan aktivitas seismik dan kejadian vulkanis lainnyaSedikit perubahan aktivitas yang diakibatkan oleh aktivitas magma, tektonik dan hidrotermal

    Tindakan yang perlu dilakukan dengan status Waspada Gunung berapi adalah

    Penyuluhan/sosialisasiPenilaian bahayaPengecekan saranaPelaksanaan piket terbatas

    Makna dari Status NORMAL Gunung Berapi adalah :

    Tidak ada gejala aktivitas tekanan magmaLevel aktivitas dasar
  • kalau menurut saya status siaga itu artinya gunung berapi tersebut masih aktif.
    kalau waspada itu artinya gunung berapi tersebut akan meletus, tidak bisa diperkirakan waktu nya, makanya bagi warga yg bermukim di sekitar daerah tersebut harus waspada.

Pertanyaan Lainnya