modus dari data pada histogram dibawah adalah?
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban hakimium
Modus dari data pada histogram di bawah ini adalah 26,5.
Pembahasan
Untuk melengkapi soal ini telah dilampirkan gambar lengkap dari histogramnya.
Disajikan histogram data berkelompok dan diminta untuk menentukan modus datanya. Sumbu datar histogram mewakili tepi bawah kelas.
Modus adalah data yang paling sering muncul atau memiliki frekuensi terbesar. Batang tertinggi pada histogram memiliki frekuensi terbesar sehingga modus berada pada kelas dengan tepi bawah kelas 23,5.
Rumus modus data berkelompok
[tex]\boxed{~Modus = TB + \Big( \frac{d_1}{d_1 + d_2} \Big)\times i~}[/tex]
Keterangan:
TB = tepi bawah kelas modus
d₁ = selisih frekuensi kelas modus dengan frekuensi kelas sebelumnya
d₂ = selisih frekuensi kelas modus dengan frekuensi kelas berikutnya
i = interval atau panjang kelas
Meskipun gambar foto tampak kurang jelas, namun kita tetap coba untuk menyimak angka-angkanya dengan hati-hati.
TB = 23,5
Frekuensi terbesar = 10
Frekuensi kelas sebelumnya = 4
Frekuensi kelas berikutnya = 6
d₁ = 10 - 4 = 6
d₂ = 10 - 6 = 4
i = 5, diperoleh dari selisih antara tepi bawah yang berdekatan
[tex]Modus = 23,5 + \Big( \frac{6}{6 + 4} \Big)\times 5[/tex]
[tex]Modus = 23,5 + \Big( \frac{6}{10} \Big)\times 5[/tex]
Modus = 23,5 + 3
Diperoleh modus sebesar 26,5.
Pelajari lebih lanjut
- Kasus yang serupa dengan diketahui titik tengah kelas https://brainly.co.id/tugas/6366554
- Median dari data pada histogram https://brainly.co.id/tugas/2320008
- Perbandingan banyaknya kelompok pada kasus rata-rata gabungan brainly.co.id/tugas/2614731
----------------------------
Detil Jawaban
Kelas : XII
Mapel : Matematika
Bab : Statistika
Kode : 12.2.3
Kata Kunci : modus dari data pada histogram dibawah ini adalah, frekuensi terbesar, titik tengah, tepi bawah, selisih frekuensi, batang tertinggi, interval, panjang kelas, brainly
Pertanyaan Lainnya