seorang petanI Indonesia semakin berkembang setelah pemerintah menerapkan intensifikasi pertanian. Dalam dampak mobilitas sosial, hal ini termasuk..... a. mau b
Pertanyaan
a. mau berusaha untuk maju
b. mempercepat perubahan sosial
c. menimbulkan kecemasan dan ketegangan
d. merenggangnya hubungan
1 Jawaban
-
1. Jawaban a1m
Seorang petani Indonesia semakin berkembang setelah pemerintah menerapkan intensifikasi pertanian. Dalam dampak mobilitas sosial, hal ini adalah termasuk Mempercepat Perubahan Sosial (B). Penjelasan lebih lengkap akan kakak jabarkan di bawah ini ya adik-adik… Stay tuned!
Halo Squad!!! Balik lagi di Brainly. Sekarang kakak akan kembali menjawab pertanyaan dari adik-adik. Nah, untuk kali ini kita akan membahas tentang “dampak konsekuensi mobilitas sosial”. Okay, without further ado. Let’s get started!!
Pembahasan
Mobilitas sosial merupakan suatu gerak perpindahan dari suatu kelas sosial ke kelas sosial lainnya atau dari suatu strata ke strata yang lainnya. Mobilitas sosial juga dapat diartikan sebagai suatu gerak yang ada di dalam struktur sosial yakni pola-pola tertentu yang berfungsi mengatur organisasi suatu kelompok sosial.
Adanya mobilitas di dalam masyarakat dapat menimbulkan bermacam-macam konsekuensi, baik konsekuensi positif atau konsekuensi negatif. Ketika seorang individu atau kelompok yang mengalami mobilitas sosial dapat menyesuaikan diri dengan situasi yang baru, maka individu tersebut dapat memperoleh hal-hal positif dalam konsekuensi mobilitas sosialnya, seperti :
1. Peluang mobilitas adalah kesempatan bagi individu maupun kelompok individu untuk lebih maju.
2. Mengalami kebahagiaan, kepuasan, dan kebanggaan.
3. Kesempatan mobilitas sosial akan mendorong orang untuk mau bekerja keras serta mengejar prestasi dan kemajuan agar dapat meraih kedudukan yang diinginkan.
dan sebaliknya ketika seorang individu atau kelompok yang mengalami mobilitas sosial tidak dapat menyesuaikan diri dengan situasi yang baru, maka individu tersebut akan memperoleh hal-hal negatif dalam konsekuensi mobilitasnya, seperti :
1. Kecemasan akan terjadinya penurunan status apabila terjadi mobilitas menurun.
2. Keretakan hubungan antar anggota kelompok primer.
3. Ketegangan saat mempelajari peran baru dari jabatan yang meningkat.
Mobilitas sosial juga memberikan dampak, baik dampak positif ataupun dampak negatif, yaitu :
1. Dampak Positif
a. Orang-orang akan berusaha untuk berprestasi atau untuk maju, karena terdapat kesempatan untuk pindah strata.
b. Mobilitas sosial akan mempercepat tingkat perubahan sosial dalam masyarakat kea rah yang lebih baik. Contohnya adalah perubahan dari masyarakat agraris menjadi masyarakat industry.
2. Dampak Negatif
a. Konflik antar-kelas
Terjadi karena benturan dari kepentingan antar-kelas sosial.
b. Konflik antar-kelompok
Terjadi karena perebutan peluang mobilitas dan melibatkan ras, agama, etnisitas, atau golongan.
c. Konflik antar-individu
Terjadi karena penolakan terhadap individu di dalam suatu kelompok.
d. Konflik antar-generasi
Terjadi karena anak-anak yang berhasil meraih posisi yang lebih tinggi dari posisi sosial orang tuanya akan menimbulkan ethnosentrisme generasi. Hal ini disebabkan generasi anak dan generasi orang tua memiliki perbedaan perkembangan.
e. Konflik status dan konflik peran
Kesulitan yang dialami seseorang dalam menyesuaikan diri dengan status barunya akan memunculkan konflik peran dan konflik status. Konflik peran adalah keadaan dimana seseorang tidak bisa melaksanakan peran sesuai dengan tuntutan status yang disandangnya. Sedangkan konflik status adalah pertentangan antar-status seseorang karena kepentingan yang berbeda.
f. Berkurangnya solidaritas kelompok.
Pelajari Lebih Lanjut
Okay Squad! Demikianlah jawaban dari kakak, Semoga bisa membantu, bermanfaat, and hope you guys like it!! Semangat belajarnya ya adik-adik. Nah untuk menambah dan memperluas pengetahuan adik-adik tentang materi lainnya, kalian bisa buka link di bawah ini :
Baca tentang “dampak mobilitas sosial adalah” di https://brainly.co.id/tugas/4020203
Cek juga tentang soal ini “sebutkan dampak mobilitas sosial, positif maupun negatif” di https://brainly.co.id/tugas/867791
Baca juga mengenai “apakah dampak mobilitas sosial dilihat dari faktor psikologis” di https://brainly.co.id/tugas/19291329
Good Luck Squad!! Jangan lupa jadikan jawaban terbaik!!!
Detail Jawaban
Kelas : 8
Pelajaran : IPS
Kategori : Mobilitas Sosial
Kode : 8.8.2004
Kata Kunci : konsekuensi mobilitas sosial.